PT Gunaseva Edu Vokasi

Gambar PT Gunaseva Edu Vokasi Posisi Admin Operasional

PT. GunasevaEdu Vokasi adalah perusahaan yang menyediakan solusi ICT (Information and Communication Technologi).Kami mempunyai pengalaman lapangan dengan tenaga ahli profesional yang terkonsentrasi pada layanan bisnis, industri dan juga pendidikan. PT. GunasevaEdu Vokasi merupakan partner resmi produk baik software dan hardware untuk jaringan komputer, security system, Internet of Thing (IoT) dan merupakan partner resmi untuk pendidikan bersertifikat internasional. Kami memberikan solusi dan pengelolaan jaringan komputer dengan performa tinggi, solusi software aplikasi berbasis web, keamanan jaringan dan ICT di bidang pendidikan baik untuk jaringan LAN, WAN, Cloud dan internet.

PT. GunasevaEdu Vokasi selalu memberikan pelayanan totalitas dan profesional kepada pelanggan kami, setiap tenaga ahli kami miliki solusi dan implementasi terbaik berdasarkan dengan pengalaman dan keahlian spesifik yang mereka miliki yang akhirnyamengumpulkan solusi yang tepat guna dalam penerapan teknologi yang saling terkait dan pencapaian hasil implementasi yang maksimal.

PT.GunasevaEdu Vokasi memberikan pelayanan lebih dari sekedar implementasi standar, kami membantu pelanggan kami dari merencanakan, menerapkan, memberikan pendidikan pelatihan, sampai pengoperasikan dan pemeliharan teknologi yang tepat dalam meningkatkan kinerja bisnis perusahaan pelanggan kami.

Jika terdapat kesalahan pada profile perusahaan ini silahkan laporkan ke [email protected]

Industri Pendidikan
Ukuran Perusahaan: 1- 50 pekerja
Waktu Proses Lamaran: 27 hari
Tunjangan dan Lain-lain: Waktu regular, Senin - Jumat, Bisnis (contoh: Kemeja)
Lokasi: Kelapa Dua - Margonda