PT Eidara Matadata Presisi

Gambar PT Eidara Matadata Presisi Posisi Staff Sales dan Marketing

Eidara Matadata Presisi (EMDP) adalah perusahaan rintisan atau startup yang didirikan oleh Irendra Radjawali dan Arya Nuhan yang bernaung dalam inkubator bisnis Encona Engineering, sebuah perusahaan rekayasa dan konsultansi teknik yang memiliki lebih dari 40 tahun pengalaman menangani proyek di Indonesia, dari Aceh hingga Papua. Pendekatan yang ditempuh oleh Eidara Matadata Presisi adalah pendekatan ilmu pengetahuan, teknologi, kemasyarakatan dan budaya (Science Technology Culture and Society).

EMDP mengkonsentrasikan diri pada aktifitas analisa dan artikulasi data yang berbasis data geospasial dengan presisi tinggi. Data geospasial ini diakuisisi antara lain dengan media sensor yang diletakkan pada UAV (unmanned aerial vehicle) yang lazim disebut sebagai drone.

Data tersebut kemudian dapat dianalisa dan diartikulasi bersama dengan para pemangku kepentingan dengan beragam latar belakang, seperti pengambil keputusan, akademisi dan masyarakat umum. Sehingga kemudian dapat diperoleh masukkan yang berguna dan diaplikasikan secara efektif dan efisien.

Jika terdapat kesalahan pada profile perusahaan ini silahkan laporkan ke [email protected]

Industri Konsultasi (IT, Ilmu Pengetahuan, Teknis & Teknikal)
Ukuran Perusahaan: 1- 50 pekerja