Lowongan Kerja Jakarta Selatan Posisi Konsultan Penyempurnaan Platform Manajemen Pengetahuan Produk Community di Indonesia AIDS Coalition

Gambar Indonesia AIDS Coalition Posisi Konsultan Penyempurnaan Platform Manajemen Pengetahuan Produk Community
  • Loker diposting 1 tahun yang lalu

Kami merilis lapangan pekerjaan dengan sistem untuk posisi Konsultan Penyempurnaan Platform Manajemen Pengetahuan Produk Community di tempat usaha Indonesia AIDS Coalition untuk daerah Jakarta Selatan atau sekitarnya.

Kemampuan yang perusahaan kami inginkan ialah Seni/Media/Komunikasi & Seni / Desain Kreatif serta orang yang mampu mengemban pekerjaan dengan baik.

Perusahaan ini tidak memiliki persyaratan minimal pendidikan/sertifikasi yang spesifik terhadap calon pelamar sehingga anda bisa mencoba melamar ke perusahaan kami dengan memberikan CV atau portofolio anda.

Gaji yang kami tawarkan cukup kompetitif tergantung dari skill karyawan. Minimum upah yang kami tawarkan adalah Rp 1.800.000 - Rp 5.500.000.

Info Loker

Perusahaan Indonesia AIDS Coalition
Posisi Konsultan Penyempurnaan Platform Manajemen Pengetahuan Produk Community
Tempat Jakarta Selatan
Tingkatan Kerja Tidak Terspesifikasi
Kualifikasi Tidak terspesifikasi
Jenis Pekerjaan
Spesialisasi Dibutuhkan Seni / Desain Kreatif, Seni/Media/Komunikasi
Gaji Min Rp. 1.800.000
Gaji Max Rp. 5.500.000

Indonesia AIDS Coalition (IAC) berkomitmen untuk mendukung Pemerintah Indonesia untuk mengakhiri AIDS pada tahun 2030 dalam memenuhi target SDG, RPJMN, RENSTRA, 95-95- 95, dan Three Zero. Target 95-95-95 yang ditetapkan global ini menyasar pada setidaknya 95% orang yang hidup dengan HIV mengetahui status mereka, 95% dari mereka mendapatkan pengobatan, dan 95% orang yang dalam pengobatan mendapati virusnya tersupresi. Namun dalam laporan Kementrian Kesehatan hingga kuartal pertama tahun 2021, hanya 70% orang yang hidup dengan HIV di Indonesia yang mengetahui statusnya, 39,6% di antaranya menjalani terapi antiretroviral dan 32,4% mengalami penekanan virus. Laporan yang sama juga menunjukkan laporan sebanyak 68.508 untuk jumlah kasus Lost to Follow Up.

Prinsip Community-led Monitoring dipercaya memegang peranan penting dalam program dan dapat meningkatkan efektifitas pelaksanaan program mengingat CLM mempraktikkan pelibatan berbasis komunitas secara terstruktur dengan memanfaatkan data berbasis bukti yang dikumpulkan serta dianalisa untuk menjadi bahan advokasi kebijakan. Melalui hibah UNAIDS untuk IAC sebelumnya telah dibentuk satuan tugas komunitas yang terdiri dari pelaksana CLM di Indonesia yang dinamakan CLM INA – Task Force, Task Force ini sepakat untuk memulai advokasi berbasis CLM bersama dan memperkuat tanggapan yang dipimpin komunitas. Selain itu forum multi – pemangku kepentingan juga akan diperkuat ditingkat nasional dan mekanisme respon akan diformalkan untuk memungkinkan umpan balik dan respon yang cepat dan substantial terhadap temuan CLM.

Seiring kemajuan inisiatif pemantauan yang dipimpin masyarakat dalam respon HV di Indonesia, kebutuhan untuk mengumpulkan temuan dan laporan CLM dalam platform yang dapat diakses secara luas dapat dibuktikan. Platform pengetahuan produk pemantuan yang dipimpin oleh komunitas juga telah disepakati antara pelaksana CLM dan didirikan untuk meningkatkan pertukaran informasi dalam mendukung advokasi berbasis CLM

Dalam mengembangkan platform manajemen pengetahuan produk CLM telah disepakati berdasarkan konsultasi dengan komunitas itu sendiri untuk memastikan platform memenuhi kebutuhan komunitas. Platform ini berisi laporan dan informasi tentang kegiatan advokasi berbasis CLM yang akan berguna bagi khayalak luas terutama ditingkat kabupaten dan provinsi.

Objektif Kegiatan

Adapun tujuan utama dari kegiatan ini adalah sebagai berikut:

1. Meningkatnya keterlibatan komunitas dalam penanggulangan HIV dan AIDS dengan advokasi berbasis bukti yang didapatkan dari pemantauan berbasis komunitas (Community – Led Monitoring/CLM)

2. Meningkatnya pemahaman dan pengetahuan komunitas terkait pemantauan berbasis komunitas lewat wadah informatif yang komprehensif dan dapat dengan mudah diakses oleh komunitas

Output Kegiatan

Adanya platform manajemen pengetahuan produk CLM yang dimiliki dan mudah diakses oleh komunitas. Platform ini akan memuat informasi mengenai CLM, produk – produk CLM termasuk CLM findings dari berbagai pelaksana CLM, serta menjadi wadah diskusi Komunitas untuk pelaksanaan CLM

Tugas dan tanggung jawab Konsultan:

1. Menginisiasi dan memimpin Pertemuan Konsultatif dengan pihak terkait dalam kaitannya dengan pengembangan platform CLM

2. Mengembangkan platform manajemen produk dan informasi CLM dan menyusun konten dalam platform yang mudah dinavigasi sesuai dengan kebutuhan komunitas

Kualifikasi Konsultan:

1. Memiliki pengetahuan yang komprehensif terkait pengembangan platform dengan pengalaman yang cukup

2. Memiliki kemampuan design dan kreativitas yang cukup untuk dapat mengembangkan platform yang menarik

3. Memiliki pemahaman yang cukup terkait Community – Led Monitoring

4. Mempunyai pengalaman bekerja di bidang sosial, kesehatan masyarakat, Hak Asasi Manusia. Lebih diutamakan yang bergerak dibidang HIV dan AIDS, memahami isu yang terdapat dalam komunitas itu dengan mendalam

5. Memiliki NPWP

6. Bertanggung jawab dan berkomitmen dalam pelaksanaan penyusunan platform ini dengan dalam periode pelaksanaan yang disepakati bersama.

Tata cara Pendaftaran

Calon Konsultan mengirimkan dokumen berikut:

Surat Ketertarikan

Curriculum Vitae (termasuk minimal 3 referensi)

Foto/Scan NPWP

Contoh hasil kerja serupa

Seluruh dokumen dikirimkan sebelum tanggal 15 April 2023, pukul 23.59 WIB dengan subject email: KCLM

***************

Persyaratan minimum:

  • Mencari karyawan yang bisa bekerja pada hari kerja
  • Diperlukan 2-3 tahun pengalaman kerja yang relevan untuk posisi ini
  • Pelamar harus memiliki KTP

Alamat Lengkap

Provinsi DKI Jakarta
Kota Jakarta Selatan
Alamat Indonesia AIDS Coalition, Jl. Tebet Dalam IV E No.15, RT.20/RW.1, Tebet Bar., Kec. Tebet, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12810, Indonesia
Map Google Map

Keuntungan Kerja

  • Mendapat pengalaman kerja
  • Bonus jika lembur
  • Diajari terlebih dahulu

Lamar kerja

Perlu diingat informasi yang tertera bisa saja berubah sewaktu-waktu.

Melamar pekerjaan tidak dipungut biaya, anda harus berhati-hati saat melamar pekerjaan.

Pastikan anda mengisi form lamaran yang dituju terlebih dahulu dan menunggu HRD perusahaan menghubungi untuk interview.

Disclaimer: pastikan anda membaca deskripsi dan intruksi dari lokercepat.id agar tidak mengalami kejadian yang tidak mengenakkan saat melamar pekerjaan. Karena kami adalah situs berbagi lowongan pekerjaan dengan sumber dari internet, koran, dan TV.

Tips dari admin. Gunakan bahasa yang sopan dan promosikan diri semenarik mungkin agar HRD/Staff terkait tertarik dengan anda.

Semoga sukses mendapat pekerjaan yang diinginkan.

Intruksi Melamar Pekerjaan

  1. Buka link "Lamar Sekarang" di atas
  2. Jika belum punya akunnya, silahkan daftar terlebih dahulu, buat profile/unggah resume sesuai dengan data diri anda
  3. Jika sudah mendaftar kalian bisa langsung login
  4. Promosikan diri anda lewat form lamaran kerja yang tertara
  5. Selesai, silahkan tunggu.

Bagikan Loker ini

Deskripsi Perusahaan

Indonesia AIDS Coalition (IAC) adalah sebuah Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) yang dipimpin oleh dan berbasiskan Orang dengan HIV (ODHA) dan komunitas terdampak AIDS lainnya (Pekerja Seks, LGBT, Pengguna Narkotika) yang bekerja untuk isu penanggulangan HIV dan AIDS di wilayah kerja Indonesia dan berkedudukan di Jakarta. IAC bekerja khususnya untuk mempromosikan serta mengadvokasikan kebijakan publik yang berpihak pada komunitas terdampak AIDS serta hak-hak kelompok minoritas dan perempuan.

Info Perusahaan

  • Industri: Organisasi Nirlaba/Pelayanan Sosial/LSM
  • Ukuran Perusahaan: 1- 50 pekerja
  • Waktu Proses Lamaran: 26 hari
  • Tunjangan dan Lain-lain: Tunjangan Pendidikan, Asuransi kesehatan, Pinjaman, Waktu regular, Senin - Jumat, Bisnis (contoh: Kemeja)
Loker ini cocok untuk anda yang tinggal di provinsi: DKI Jakarta